1.19.2011

UJIAN KOMPETENSI KEAHLIAN SMK 2011

Pengendalian mutu pendidikan secara nasional sebagai bentuk akuntabilitas penyelenggaraan pendidikan kepada pihak-pihak pemangku kepentingan (stakeholders) dilaksanakan sesuai amanat Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Penilaian hasil belajar merupakan salah satu instrumen pengendalian dan sebagai salah satu mata rantai dalam proses pembelajaran, dilaksanakan sesuai ketentuan sebagaimana tertuang dalam PP Nomor 19 Tahun 2005 dilakukan oleh pendidik, satuan pendidikan, dan pemerintah.

Ujian Praktik Kejuruan dilaksanakan secara serentak pada rentang waktu 16 Februari 2011 - 14 Maret 2011
Durasi waktu pelaksanaan ujian Praktik Kejuruan adalah antara 18 - 24 jam sesuai dengan karakteristik kompetensi keahlian, soal ujian disusun oleh Penyelenggara Tingkat Pusat terdiri dari 3 paket, boleh dipakai untuk diujikan semua atau memilih salah satu.
Penyelenggara Tingkat Satuan Pendidikan melakukan kerjasama dengan dunia usaha/industri/asosiasi profesi/institusi mitra dalam pelaksanaan ujian Praktik kejuruan.
Ujian Praktik Kejuruan untuk setiap peserta uji secara perseorangan (tidak dalam kelompok).

Ujian Teori Kejuruan dilakukan satu kali (masing-masing untuk Ujian Utama dan Ujian Susulan bagi peserta yang sakit atau berhalangan dibuktikan dengan surat keterangan yang sah)
Ujian Teori utama dilaksanakan serentak pada Selasa, 15 Maret 2011 pukul 08.00-10.00 dan susulan Selasa, 22 Maret 2011 pada jam yang sama.
Ujian Teori Kejuruan terdiri dari soal paket A dan paket B yang disusun oleh Penyelenggara Tingkat Pusat

Perhitungan Nilai Kompetensi Keahlian:
  1. Nilai Rapor Kompetensi Keahlian adalah nilai rata-rata semester 3, 4 dan 5;
  2. Nilai Ujian Sekolah Kompetensi Keahlian adalah nilai hasil ujian akhir sekolah tahun pelajaran 2010/2011;
  3. Nilai Sekolah adalah pembobotan 40% untuk Nilai Rapor dan 60% untuk Nilai Ujian Sekolah;
  4. Nilai UN Kompetensi Keahlian (nilai UKK) adalah pembobotan 30% untuk Teori Kejuruan dan 70% untuk Praktik Kejuruan

Lihat contoh penghitungan pada gambar berikut ini.
Siswa/Peserta dinyatakan Lulus Ujian Kompetensi Kejuruan jika mencapai nilai minimal 7,00

Download Petunjuk Teknis Pelaksanaan Ujian Kompetensi Keahlian SMK Tahun Pelajaran 2010/2011 (download klik disini)
Download Kisi-kisi Ujian Teori Kejuruan 2011 (klik prodinya):


Yang diujikan di SMK Berdikari Jember
  1. Teknik Kendaraan Ringan/Teknik Mekanik Otomotif
  2. Teknik Instalasi Tenaga Listrik
  3. Teknik Pemesinan
Yang tidak (belum) diujikan di SMK Berdikari Jember
  1. Teknik Komputer dan Jaringan
  2. Akuntasi
  3. Administrasi Perkantoran
  4. Pemasaran
  5. Teknik Sepeda Motor
  6. Animasi
  7. Multimedia
  8. Teknik Alat Berat
  9. Teknik Mekatronika
Mungkin terlalu banyaknya beban server Direktorat Pendidikan SMK, beberapa kali upaya membuka situs menemui hambatan, meski akhirnya berhasil dan melakukan pengunduhan (download) untuk beberapa Kompetensi Keahlian yang diujikan saja sebagaimana tersebut dibawah ini (khusus Teknik Komputer dan Jaringan belum tercantum untuk soal ujian praktik di daftar yang bisa diunduh/didownload).

Yang diujikan di SMK Berdikari Jember
Teknik Instalasi Listrik Tenaga

  1. Paket 1 : Soal Ujian Praktik | Instrumen Verifikasi | Lembar Penilaian
  2. Paket 2 : Soal Ujian Praktik | Instrumen Verifikasi | Lembar Penilaian
  3. Paket 3 : Soal Ujian Praktik | Instrumen Verifikasi | Lembar Penilaian
Teknik Pemesinan
  1. Paket 1 : Soal Ujian Praktik | Instrumen Verifikasi | Lembar Penilaian
  2. Paket 2 : Soal Ujian Praktik | Instrumen Verifikasi | Lembar Penilaian
  3. Paket 3 : Soal Ujian Praktik | Instrumen Verifikasi | Lembar Penilaian
Yang tidak (belum) diujikan di SMK Berdikari Jember
Teknik Alat Berat
Akuntansi
Administrasi Perkantoran
Pemasaran
Teknik Mekatronika
Teknik Pemanfaatan Tenaga Listrik
Animasi 
Multimedia
Teknik Komputer dan Jaringan

    MAAF LINK BELUM TERPASANG, MOHON BERSABAR (Untuk mengunduh/download silahkan klik Kompetensi Keahlian sesuai yang diinginkan.)
    Semoga bisa bermanfaat...


    1 komentar:

    Anonim mengatakan...

    admin yang terhormat kalau ada yang butuh soal UN 2011 kunjungi aja http://ujiannasional2011.co.cc/